MULTIMEDIA

Ekstra kurikuler adalah kegiatan tambahan yang diselenggarakan sekolah dalam rangka mengembangkan minat dan bakat siswa. salah satu jenis ekstra di SMK Al-Azhar Menganti yang banyak peminatnya adalah Ekstrakurikuler Multimedia.

Ekstrakurikuler multimedia adalah salah satu ekstrakurikuler di SMK Al-Azhar Menganti. Kegiatan ekstrakurikuler ini diantaranya editing foto, editing video, fotografi dan membuat video pendek.

Ekstra ini juga dibekali tentang pengenalan aplikasi editing yang mudah digunakan siswa selain itu juga diperkenalkan dengan alat-alat fotografi seperti kamera DSLR dan perangkat syuting